KABARPEMALANG – Sebuah kreasi seni tari ‘Selendang Pemalang’ yang dimainkan puluhan siswi tampil memikat ketika menyambut Tim Penilai Lomba Sekolah Sehat Tingkat Kabupaten Pemalang, di kampus SDN 01 Kebondalem, Kamis (7/12).
Selain tampilan tarian khas Pemalang tersebut, Tim Penilai yang didampingi Kasi SD Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Basuki, juga disambut seorang siswi berprestasi bernama Mahesti Maheswari dengan sambutan formal familiar berbahasa Inggris dan Mandarin.
Tim Penilai Sekolah Sehat tingkat kabupaten diterima Kepala UPPK Pemalang, Akrom, SPd, di aula sekolah yang difavoritkan oleh masyarakat tersebut. Kepala SDN 01 Kebondalem, Cipto Wibowo, SPd, turut berada di aula bersama para guru.
Dalam sambutannya, Kepala UPPK Pemalang, Akrom, menyampaikan bahwa dalam sebuah lomba seperti halnya lomba sekolah sehat, perolehan gelar juara bukanlah tujuan utama. Namun amat penting artinya dukungan dan dorongan semangat serta motivasi dari semua pihak agar mampu mengikuti kompetisi.
“Jadi gelar juara bukan tujuan utama,” kata Akrom.
Ungkapan senada disampaikan Kasi SD, Basuki dalam sambutannya. Bahwa keberhasilan SDN 01 Kebondalem tampil menjadi wakil tingkat kecamatan tidak lepas dari peran serta dan turut menyengkuyung dari pihak Dabin 8. Terkait pelaksanaan lomba Basuki mengatakan pihaknya percaya tim penilai merupakan tim yang profesional, obyektif dan independen. (Ruslan Nolowijoyo).
0 comments
Post a Comment