Serangan Hama Tikus Turunkan Hasil Panen di Desa Pegiringan

Kabar Pemalang - Desa Pegiringan merupakan desa yang terletak di Kecamatan Bantarbolang. Desa ini memiliki area sawah yang cukup luas. Penduduknya sebagian besar bergantung dari hasil pertanian terutama padi. Namun, selama sebulan terakhir, khususnya di wilayah Desa Pegiringan Selatan, mengalami penurunan hasil panen yang diakibatkan oleh hama tikus. 

Warga mengumpulkan hasil buruan (tikus)
Untuk mengantisipasi meningkatnya penurunan hasil pertanian akibat hama tikus ini perlu adanya tindakan bersama. Kepala Desa Pegiringan, Duhari Daya menginstruksikan kepada warga, melalui kegiatan kerja bakti yang biasa dilaksanakan setiap hari Jumat dengan mengadakan Gropyokan untuk membasmi hama tikus pada hari Jumat (21/7/2017). Duhari Daya memimpin langsung upaya pembasmian tikus ini. 

Gropyokan merupakan kegiatan memburu tikus dengan alat-alat sederhana. Kegiatan ini dilakukan secara berkeompok. Gropyokan di Desa Pegiringan sendiri sudah dilakukan sebanyak dua kali. Hasil perburuan, tikus yang didapat langsung dieksekusi di tempat. 

Kegiatan ini selain untuk mengurangi hama tikus, juga bertujuan untuk memupuk gotong royong diantara warga Desa Pegiringan. 

Sumber: pegiringan.desakupemalang.id

0 comments

Post a Comment